Peringati Maulid Nabi dan Hari Santri, SMPN 5 Kobi Gelar Berbagai Lomba Islami | SorotNTB
Cari Berita

Iklan 970x90 px

Peringati Maulid Nabi dan Hari Santri, SMPN 5 Kobi Gelar Berbagai Lomba Islami | SorotNTB

Selasa, 19 Oktober 2021


Kegiatan Lomba-Lomba Islamia yang digelar Oleh SMPN 05 Kota Bima

Kota Bima, SorotNTB.com
- Dalam rangka Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri Nasioan SMP 5 Kobi menggelar berbagi lomba yang islami.


Adapun berbagai lomba dimkasud Yaitu, Tilawah, Hafla Jus 30 Secara Acak, Sholat, Marawis dan lomba Sholowat.


Kepala SMPN 05 Kota Bima Hj. Nurma, M.Pd mengatakan, Kegiatan lomba islami ini digelar dengan tujuan agar siswa-siswi bisa mengimplemantasikam ilmu yang di dapat dari sekolah ke kehidupan sehari-sehari di lingkungan bermasyarakat.


"Apa yang mereka dapat dari Pondok Pesantren SMPN 5 bisa mereka terapkan di kehidupan diluar sekolah, terutama solat lima waktu itu wajib mereka laksanan dan semua santri dan santriwati ini diharapakan bisa," tuturnya Selasa (19/10)2021).


Selain itu lanjut Mantan Kepala SMPN 1 ini, pelajaran yang diterapkan dan diajarakan disekolah itu kemudian di lombakan tujuannya untuk menguji kemampuan siswa dan semangat belajarnya.


"Lomba-lomba ini untuk menguji kampuan para siswa dan siswi, karena dengan begitu mereka akan menjadi siswa yang beriman dan berahlakturkarimah. Karena Al-Qur'an merupakan pedoman hidup kita," ujarnya.


Dikatakannya, bahwa lomba ini akan berlangsung 1 Minggu, dan bagi yang juara akan mendapatkan hadiah yang luar biasa dari pihak sekolah. Dan mudah-mudahan kegiatan seperti ini akan terus berlanjut. 


Dijelaskannya, bahwa Pondok pesantren Smpn 5 Kota Bima ini dipimpin oleh H. Mercon dengan pengasuh yang mendampingi sepanjang hari yaitu Ustafz Abdul Malik yang merupakan pentolan dari pondok pesantren Gontor Jawa Timur. 


Kegiatan pondok pesantren ini pun lanjut umi, dimulai dari pukul 3.30 subuh sampai pagi, kemduian dilanjutkan lagi dengan kegiatan sekolah pagi yang diawali dengan Sholawat, Dzikir dan Doa kemudian pemelajaran biasa sampai dengan sholat dhohur. Kegiatan pondok berlanjut lagi sore sampai jam 10 malam. (SRT-01)