Honor Dankel Janji Dibagikan, Ternyata Camat "Bohong"
Cari Berita

Iklan 970x90 px

Honor Dankel Janji Dibagikan, Ternyata Camat "Bohong"

Jumat, 03 Januari 2020

Camat Rasbar Hj.SHN. Foto:Nas


Kota Bima, SorotNTB.com- Keresahan Sejumlah Lurah, Seklur, PPTK, dan PPKeu terkait belum juga dibayarkannya Honor Dana Kelurahan ( Honor Dankel) di Kecamatan RasanaE Barat menuai kecaman kepada oknum Camat Rasanae Barat Kota Bima Hj. Sh. Yang dituding "Pembohong". Juga ada yang menduga bahwa honor tersebut disalahgunakan untuk kepentingan pribadi. Pasalnya, janji dibayarkannya Honor Dankel tersebut sampai detik ini tak kunjung ditepati. Kendati sudah berkali kali ditagih. Namun sampai saat ini tak juga direalisasikan.

Akibat dari itu sejumlah Lurah, Seklur, PPTK dan PPKeu Se Kecamatan RasanaE Barat mengeluhkan janji bohong oknum Camat yang tidak membayarkan honor Dankel yang diketahui selama lima bulan di tahun 2019. Adapun besarannya, yaitu sebesar Rp. 500 ribu/bulan/orang. Dari informasi yang diperoleh dari beberapa Lurah, bahwa jumlah honor Dankel dienam Kelurahan Se Kecamatan RasanaE Barat ditaksir mencapai anggaka Rp. 70 - 80 juta. 

Kendati berkali kali sejumlah Lurah dan Seklur menagih haknya tersebut, justru camat Hj. Shn menjawab akan membayarkannya. Entah kapan "Tapi Janji Tinggal janji". Mungkin seperti itulah janji oknum camat Rasbar. 

Honor Dankel yang seharusnya sudah dibayarkan sebelum 31 Desember 2019 lalu masih menjadi pertanyaaan sejumlah Lurah dan Seklur serta PPTK dan PPKeu ditingkat Kelurahan Se Kecamatan RasanaE Barat. Sementara di sejumlah Kelurahan di empat Kecamatan lain sudah dibagikan semua."lantas ada apa dengan Ibu Camat RasanaE Barat yang tidak membagikan honor dankel tersebut". Kesal beberapa Lurah yang enggan disebutkan namanya.

Sementara itu, Camat RasanaE Barat, Hj. Shn yang dimintai tanggapan terkait persoalan tersebut oleh sejumlah wartawan, Rabu (01/01/2020) kemarin diruang kerjanya, mengaku akan segera membayar honor dankel kelurahan usai sholat Dzuhur. Bahkan menyebut bahwa uang honor dankel tersebut ada dibendahara Camat. "Uangnya ada sama bendahara. Dan akan kita bagikan siang ini". Janjinya.

Disinggung soal alasan keterlambatan pembayaran honor dankel tersebut, hj. Shn, menyebut masih adanya oknum lurah yang tidak menyetor pajak Dankel, maupun yang menyelesaikan SPJ Dana Kelurahan. Sehingga pihaknya mengaku sengaja menahan honor tersebut.

Alasan lain juga disampaikan Umi Shn, dijumpai banyaknya oknum yang memiliki kapasitas tapi faktanya tidak bekerja. Maka pihaknya menggunakan wewenang untuk menahan honornya tersebut. "Masa orang yang tidak bekerja diberikan honor". ujarnya.

Ditempat terpisah, Kepala BPPKAD Kota Bima, Drs. Zainuddin merasa sangat menyesalkan dengan sikap oknum camat rasbar yang tidak membagikan honor dankel tersebut kepada sejumlah lurah. Seharusnya hal seperti itu tidak boleh terjadi, karena itu haknya. "Itu haknya tidak boleh dipersulit. Dan sebaiknya dapat diselesaikan". Sebab pihak BPPKAD sudah mencairkan semua anggaran yang menjadi program  Dankel. Termasuk honor honornya". Tegasnya. (SR-01)