Penaraga Untuk Amanah, Keterwalikan Gender Pertanda Baik Untuk Menang | SorotNTB
Cari Berita

Iklan 970x90 px

Penaraga Untuk Amanah, Keterwalikan Gender Pertanda Baik Untuk Menang | SorotNTB

Minggu, 15 September 2024

Ratusan warga Penaraga bersorak gembira saat menyambut Pasangan Amanah 

Kota Bima, SorotNTB.com
- Warga kelurahan Penaraga kecamatan Raba Kota Bima, siap memperjuangkan Bakal pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota bima, H. Mohammd Rum dan HJ Mutmainnah Haris, 


di pilkada Kota Bima tahun 2024.

Kehadiran pasangan Amanah di Kelurahan tersebut, tentunya mengobat rasa rindu  bagi para Tokoh, Simpatisan dan tim pemenangan Pasangan Amanah. 


Ribuan warga menyambut dengan riang gembira dan siap mendukug dan memenangkan pasangan amanah untuk menjadi Wali kota Bima dan Wakil Wali Kota Bima periode 2024-2029.


Ketua Tim pemenangan Amanah kelurahan Penaraga, Sukahar menyampaikan, sebagai tokoh dan warga Penaraga sangat bangga salah satu tokoh wanita di Penaraga menjadi Wakil wali Kota Bima. 


"Kami bangga tahun ini Warga kami menjadi calon Wakil Wali Kota," ungkapnya Sabtu (14/9/2024).


Ia menambabkan, dengan dukungan para tokoh, pemuda dan Gender di kelurahan tersebut, tentunya memberikan tanda - tanda kemenangan untuk Pasangan Rum - Innah. 


"Ini pertanda baik untuk Aji Rum dan Umi Innah. Insya Allah pasangan amanah Menang," terangnya. (Red)