Ilham Yusuf, SE, Ketua Tim Pemenangan IMAN
Bima, SorotNTB.com-Ketua tim pemenangan IMAN ILham Yusuf, SE merilis pencapaian suara kemenangan Paslon IMAN yang akan merangkak naik sesuai data dan hasil pemetaan.
"Paslon IMAN saat ini, tentunya memiliki data yang akurat, dan pihaknya meyakini IMAN akan keluar sebagai jawara terpilih Bupati dan Wakil Bupati Bima. Hal tersebut disampaikan mengingat data yang dipegangnya saat ini mencapai 37 porsen suara," ucapnya.
Dikatakannya, kesulitan tim IMAN sudah tidak diragukan lagi, Kerja IMAN sudah rapi dan terukur, seperti Tim
Kecematan, solidaritas kebersamaan serta jaringannya terukur, karna paslon ini memiliki komponen yang matang. Terbukti arus yang memilih Paslon IMAN sudah ramai di berbagai kalangan warga Kabupaten Bima.
"Kami pastikan bahwa IMAN akan unggul mengingat daya tarik program yang ditawarkan diminati oleh semua kalangan. Dan kita targetkan angkanya porsentasenya mencapai 36 sampai 37 porsen dan inj sudah final," tuturnya.
"Insyallah kami targetkan 10 Kecematan dipastikan unggul dengan perolehan suara 130 Ribu, Tim kami solidaritasnya tinggi, kita bekerja berdasarkan data akurat," tambanya.
Sambunya, optimis ini muncul berdasarkan data yang di pegang tim bagian barat. Sesuai data yang masuk, Kecematan Bolo akan menyumbang suara terbanyak untuk IMAN.
Ditanya Kecematan mana saja IMAN akan unggul ? Ilham dengan tegas meyakinkan empat Kecematan di Bima bagian barat unggul, Kecematan Bolo, Soromandi, Donggo, Sanggar kemudian Madapangga akan menyusul ungkap pria dikenal lantang di Komisi IV DPRD Kabupaten Bima.
Sedangkan Bima bagian Timur, Lambu, dan Ambalawi unggul, sedangkan Wera dan Sape menyusul, kerja keras Tim akan mempengaruhi pemilih, terbukti tingkat partisipasi pemilih bersama Paslon IMAN menguat sesuai hasil data dan pengamatan kerja tim, untuk itu Bima Tengah hanya menunggu dalam waktu dekat, semuanya tetap masuk tunggu kejutan hasil poling data akurat kami ujarnya.
" Ini kabar gembira oleh seluruh Tim hasil kerja keras diperoleh dan diraih dengan data IMAN potensial menang sesuai cakupan data yang valid,"imbuh Abi sapaanya.
Ilham juga mengimbau, Tim tetap semangat abaikan proganda dan bulian di sosmed, energi dan semangat kemenagan itu ditentukan pola kerjasama yang baik, juga operasi senyap piramida terbalik, dengan konsep ini akan membuahkan hasil yang maksimal kerja tim itu by data bukan asal klaim tegasnya.
"Terimakasih kepada kompenen baik itu tokoh agama, pemuda milenial, dan warga umumnya telah datang kepada Tim dan pasangan IMAN menyatakan dukung maju bersama IMAN untuk kabupaten Bima lebih baik,dengan 9 program pro masyarakat insyaallah Bima akan lebih maju," bebernya.
Tambahnya, memiliki program jelas dan pergerakan yang masif, IMAN optimis akan keluar sebagai pemenang karna pihaknya meyakini ini adu strategi kememenangan,indikator ini jelas sebab itu baginya mengklaim dengan basis data. (RED)